Baihaqi Olshop

Baihaqi Olshop

Kamis, 22 Oktober 2009

Kenangan "masa SD"

Masa SD... "Sungguh luar biasa bahagianya" ... itulah kesan yang saat ini masih saya rasakan dan tak akan pernah terlupakan. Saat duduk di bangku SD usia anak pada umumnya pada tahap operasional konkrit (7-11 tahun)
Pemikiran anak-anak pada masa ini disebut pemikiran operasional konkrit (concrete operational thought). Menurut Piaget operasi adalah hubungan-hubungan logis diantara konsep-konsep atau skema-skema. Sedangkan operasi konkrit adalah aktivitas mental yang difokuskan pada objek-objek atau peristiwa-peristiwa nyata atau konkrit dapat diukur.

Pada masa ini anak sudah mengembangkan pikiran logis, ia mulai mampu memahami operasi sejumlah konsep. Dalam upaya memahami alam sekitarnya, mereka tidak lagi terlalu mengandalkan informasi yang bersumber dari panca indra, karena ia mulai mempunyai kemampuan untuk membedakan apa yang tampak oleh mata dengan kenyataan sesungguhnya, dan antara yang bersifat sementara dengan yang berasifat menetap.

Anak-anak pada masa konkrit operasional ini telah mampu menyadari konservasi, yaitu kemampuan anak untuk berhubungan dengan berhubungan dengan sejumlah aspek yang berbeda secara serempak. Hal ini karena pada masa ini anak telah mengembangkan tiga macam proses yang disebut dengan operasi-operasi yaitu negasi, resiprokasi, dan identitas.

Pengalaman kecil,,
Setiap pagi saya dan teman-teman belajar bersama, penuh rasa semangat. siang harinya, kami bermain bersama-sama tanpa beban, bebas, lepas dan penuh canda tawa. yang saat ini tidak bisa saya rasakan kembali. perminanan tradisional adalah favorit kami, seperti boy boyan, lompat tali, beklen, sondah, bahkan permainan anak laki-lakipun pernah seperti kelereng, adu gambar, dan layang-layang. Katakanlah waktu itu kami adalah pembelajar secara kognitif mencari petualangan dan rasa ingin tahu sendiri) dan aktif secara fisik (tidak mudah menyerah walau sudah terjatuh).
sekarang setelah beranjak dewasa, malu rasanya jika menemui suatu masalah lalu mudah menyerah dan putus asa!! jauh dengan pribadi kita yang dulu di masa kecil (SD) petualang sejati yang giat berusaha.
 Hayo kita bisa lebih baik dari masa kanak-kanak dulu :) ... 


saya persembahkan artikel ini untuk teman-teman SD ceu Wawa, nyi Wida, bu Mira, sist Juju, Mpo Ican, tante Erika, ma snti, kang Erik, pa yusuf, de Eli, bang Lili, jeung Meli... dan semuanya teman SDN PANORAMA)

Sumber http://luthfis.wordpress.com/2008/04/20/perkembangan-kognitif-dalam-persprektif-piaget/

Tidak ada komentar: